Monday, July 7, 2008

No Driver for XP, Strategi Microsoftkah?

Belakangan ini setiap beli Notebook baru, rata-rata operating system yang di berikan antara 3, yaitu Dos, Linux, dan Vista. Nyaris tidak ada lagi OS Windows XP yang notabene menurut pengamatan saya masih termasuk yang paling banyak digunakan di Indonesia saat ini.

Lucunya, waktu beberapa bulan yang lalu saya sempet membeli sebuah Laptop bermerk Toshiba (tipenya lupa) dengan Windows Vista Home sebagai OEM-nya, dan ketika dicek di rumah baru sadar ternyata tidak diberikan CD ataupun DVD baik driver ataupun Recovery CD-nya sama sekali. Ketika complain ke tokonya, pihak toko berkata "memang dari sananya tidak ada...". Saya jadi bertanya tanya pada waktu itu, koq aneh beli laptop baru nggak dapet CD/DVD sama sekali, dan yang lebih parahnya ketika mencari driver untuk windows XP di situs resminya Toshiba ternyata tidak ada sama sekali dan yang ada hanya driver untuk windows Vista. Kenapa saya ngotot dengan Windows XP? masalahnya saat itu Laptop saya spec-nya hanyalah Celeron dan memory 512Mb dengan VGA-Share, kebayang dong kalo pake Vista Lemot (lelet) nya kayak apa? :(

Sampai saat ini sudah beberapa kali rekan saya yang membeli Laptop mendapat pengalaman serupa, dimana mereka kesulitan dalam urusan "driver" untuk Windows XP. Contohnya adalah Keluaran Compaq untuk tipe V3000 dan F700 misalnya, Driver XP-nya bukannya tidak ada, tapi butuh Perjuangan untuk mencarinya di Internet (dan mengakali sana sini). Hal yang sama dengan HP tipe tx-13xx yang lagi-lagi driver untuk XP nya sulit untuk dicari.

Mungkinkah ini strategi Microsoft untuk memvistakan laptop / desktop ?

Ada yang punya pengalaman serupa ?

No comments:

CO.CC:Free Domain
 Beijing 2008 Olympics Opening Ceremony DVD

Aje Gile Search